Ikan Kuah Kuning
Bahan :
- 2 ekor (600 gr)ikan barakuda, tongkol atau ganti dengan ikan lain
- 2 batang serai, memarkan
- 2 cm lengkuas, iris tipis
- 2 sdt gula pasir
- 2 buah jeruk nipis
- daun kemangi atau ganti dengan daun basil
- 1 lt air
- Garam secukupnya
- Minyak untuk menumis
Bumbu Halus :
- 5 buah bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 2-4 buah cabe merah besar
- 2 cm jahe
- 3 cm kunyit
Cara Membuat :
-Bersihkan ikan, potong sesui selera. Lumuri dengan garam dan air jeruk nipis atau air asam. Diamkan selama 15 menit.
-Cuci ikan dengan air dingin. Tiriskan.
-Haluskan semua bahan bumbu halus dengan cobek atau blender.
-Tumis bumbu halus hingga matang dan berbau harum.
-Tambahkan irisan lengkuas dan serai. Teruskan tumis sebentar sampai serai agak layu.
-Tambahkan 1 lt air masak sampai mendidih.
-Kecilkan api ke posisi sedang, masukkan ikan, masak sampai ikan berubah warna dan matang.
-(Jika perlu rebus ikan sebentar dalam panci terpisah untuk mengurangi bau amis seperti yang saya tuliskan di atas).
-Tambahkan garam dan gula sesuai selera. Masukkan daun kemangi.
-Terakhir beri 2 sdm air jeruk nipis. Angkat.
-Sajikan bersama pepeda.
Komentar
Posting Komentar